masukkan script iklan disini
Luwu,ambarnews.com | Sebuah tanah longsor yang dipicu oleh hujan deras telah menutup akses jalan utama di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan, tepatnya di jalan poros Desa Bonglo, Kecamatan Bastem Utara. Kejadian ini tercatat pada pukul 09.10 Wita, pagi ini Senin, 26 Februari 2024.
PUSDALOPS Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Luwu, sebanyak enam jiwa berhasil diselamatkan dan dievakuasi ke puskesmas setempat, sementara empat jiwa lainnya dalam kondisi masih belum diketahui. Diperkirakan ada sekitar 15 unit sepeda motor dan dua unit mobil yang tertimbun material longsor.
Hujan lebat yang terjadi sejak semalam menjadi pemicu utama terjadinya gerakan tanah atau tanah longsor di jalan poros Desa Bonglo. Situasi semakin memburuk saat kendaraan dan warga memaksakan diri melintas, memicu longsor susulan yang menimbun sejumlah kendaraan dan warga.
Badan jalan poros Desa Bonglo tertimbun sepanjang 100 meter dengan kedalaman longsor mencapai 100 meter. Akses mobilisasi warga di Desa Bonglo, Kecamatan Bastem Utara, terputus total akibat kejadian ini. Selain itu, masih ada potensi longsor susulan karena cuaca di wilayah tersebut masih sering hujan.
Pihak terkait seperti TNI-Polri, Basarnas Palopo, TRC BPBD Kabupaten Luwu, TRC BPBD Kota Palopo, dan PMI Kota Palopo telah melakukan koordinasi dan evakuasi korban yang tertimbun material. Tim SAR gabungan juga tengah melakukan pencarian korban di lokasi kejadian.
Pihak BPBD Kabupaten Luwu meminta bantuan serta koordinasi dengan instansi terkait untuk penanganan lebih lanjut terhadap kejadian ini.
Sementara itu, proses pendataan kerugian masih dalam tahap pengumpulan informasi lebih lanjut.
Demi keselamatan bersama, masyarakat diminta untuk tetap waspada dan mengikuti arahan dari petugas terkait.(**)
Sumber:PUSDALOPS Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Luwu.