masukkan script iklan disini
Sidrap - Babinsa Koramil 1420 - 02/Tellu Limpoe Desa Pajalele, Sertu Anwar, melaksanakan gotong royong dan karya bakti untuk membantu warga membangun rumah di Desa Pajalele, Kecamatan Tellu Limpoe, Kabupaten Sidrap Sabtu (24/02/24).
Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Babinsa untuk meningkatkan kebersamaan dan kerja sama dengan masyarakat di wilayah binaannya, serta sebagai wujud kemanggulangan TNI dengan rakyat.
Menurut Sertu Anwar, membantu meringankan beban masyarakat adalah tanggung jawab seorang Babinsa dan bentuk usaha bersama untuk menjaga kekompakan dan keharmonisan antara Babinsa dan warga di wilayah binaannya.
Gotong royong dan Komunikasi Sosial (Komsos) rutin dilakukan oleh para Babinsa guna menjalin hubungan yang harmonis sekaligus membantu mengatasi kesulitan masyarakat di desa binaan.
Pemilik rumah yang dibantu, Bapak La Dawang, mengucapkan terima kasih kepada Babinsa atas bantuan dalam proses pembangunan rumahnya. Dia berharap keakraban dan kekompakan seperti saat ini dapat terus diterapkan kepada generasi muda mendatang.(**)